Banyumas - Sertu Kuat Satiman, Babinsa Desa
Sudagaran Koramil 07/Banyumas Kodim 0701/Banyumas bersama petugas dari Dinas
Kesehatan Kab. Banyumas dan Puskesmas Banyumas melaksanakan kegiatan Fogging
atau pengasapan nyamuk yang menyebabkan penyakit demam berdarah (Aides Agepty)
di wilayah RW 01 Desa Sudagaran Kecamatan Banyumas Kabupaten Banyumas. Rabu
(15/05/2019)
Hadir dalam kegiatan tersebut,
Kades Sudagaran Hadi Mulyono Putro, SE, Endang Umi Purwati dari Puskesmas
Banyumas, Slamet Riadi dari Dinas Kesehatan Kab. Banyumas beserta rombongan,
Kadus 1 Bpk Kodrat, dan Babinsa Desa Sudagaran Sertu Kuat Satiman.
Dijelaskan Slamet Riadi, perwakilan dari
Dinkes Kabupaten Banyumas, fogging adalah salah satu cara untuk memutus rantai
perkembangbiakan nyamuk dan tujuan dari fogging ini sendiri adalah membasmi
nyamuk dewasa.
“Kegiatan ini juga dimaksudkan
untuk membasmi berkembangnya nyamuk penyebab Demam Berdarah (DB),” terangnya.
Dalam kesempatan itu, Babinsa Sertu
Kuat Satiman juga menyampaikan himbauan kepada warga binaanya agar selalu
menjaga kebersihan lingkungan seperti menyingkirkan genangan air, rutin
memantau saluran air selokan dan parit serta membuang sampah pada tempatnya
sehingga tidak ada lagi tempat untuk nyamuk berkembangbiak.
Berakhirnya kegiatan tersebut,
Kadus 1 Kodrat (55) mengucapkan terimakasih banyak kepada pihak Kesehatan
Kabupaten Banyumas dan Babinsa atas peran serta dan partisipasinya dalam
membantu warganya. Dia berharap kedepan warganya terbebas dari penyakit demam
berdarah. (Koramil 07/Banyumas)