Banyumas
- Kegiatan Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0701/Banyumas terus dilaksanakan
setiap bulannya, dengan jadwal rutin yang telah disepakati oleh anggota,
melaksanakan latihan rutin yaitu Krida Gulbencal dengan materi komunikasi radio
dan PBB. Minggu (05/05/2019)
Pembinaan
Pramuka Saka Wira Kartika merupakan Program Kerja TNI AD Bidang Teritorial yang
bertujuan membina generasi muda agar mempunyai kegiatan positif sehngga dapat
terhindar dari kegiatan negatif serta dapat membentuk patriot bangsa yang
setia, berbakti dan menjunjung tinggi nilai luhur keutuhan bangsa dan menjunjung
tinggi persatuan dan kesatuan bangsa.
Serda
Tofik Hidayat selaku pembina Pramuka Saka Wira Kartika dalam kesempatan
tersebut memaparkan materi dan ilmu pengetahuan kepada anggota Saka Wira
Kartika. Diantaranya pelatihan tentang baris berbaris, pengetahuan tentang
penghormatan, sedangkan Serda Edi Hartomo memberikan materi tentang Krida
Gulbencal.
“Kegiatan
ini bertujuan untuk membina dan membentuk generasi muda yang berkepribadian,
berakhlak mulia, disiplin, terampil dan memiliki semangat juang dalam bela
negara, agar apa yang menjadi tujuan kegiatan ini dapat tercapai dengan baik,”
jelas Serda Tofik.
Menciptakan
mental dan jiwa yang kuat pada generasi muda diwilayah perbatasan agar tetap
Cinta Tanah Air adalah salah satu tujuan dari gerakan Pramuka di wilayah Kodim 0701/Banyumas.
(Kodim 0701/Banyumas)